Audit Mutu Internal Program Studi S1 Fisika 2023

Kegiatan visitasi Audit Mutu Internal (AMI) Program Studi S1 Fisika dilaksanakan pada Jumat, 6 Oktober 2023, Pukul 09.00-11.00 WIB di Ruang Departemen Pendidikan Fisika FMIPA Lantai 3. Kegiatan tersebut dihadiri oleh beberapa dosen Departemen Pendidikan Fisika, diantaranya: Dr. Supardi, M.S.i. (Koordinator Program Studi S1 Fisika), Prof. Dr. Heru Kuswanto, M.Si. (Kepala Departemen Pendidikan Fisika), Dr. Kuncoro, S.Pd., M.Pd., M.Sc., Dr. Riki Perdana, M.Pd., Dr. Mona Sari, S.Pd., M.Sc., Riza Ariyani Nur Khasanah, S.Pd., M.Sc., Ph.D., Denny Darmawan, M.Sc., dan Khafidh Nur Aziz, M.Sc. Adapun tim Auditor yaitu Achmad Arifiin, Ph.D. dari Pendidikan Teknik Mesin dan Prof. Soni Nopembri, Ph.D. dari Pendidikan Jasmani Sekolah Dasar.

Kegiatan visitasi AMI dibuka oleh Dr. Supardi. Kemudian, tim Auditor membahas dan mengkonfirmasi evaluasi per poin dari tiap instrumen. Selanjutnya, tim Auditor dan tim AMI Prodi S1 Fisika mendiskusikan solusi dari tiap instrumen. Secara keseluruhan, hasil evaluasi AMI Prodi S1 Fisika sudah bagus dan terdapat sedikit evaluasi/perbaikan. Adanya evaluasi ini diharapkan Prodi S1 Fisika dapat meningkatkan kualitas pengajaran/pendidikan, penelitian, dan pengabdian kepada masyarakat. Kegiatan visitasi AMI diakhiri dengan pelaporan hasil visitasi pada website AMI dan pencetakan berita acara visitasi AMI.

Indonesian