- Bahasa Indonesia
- English
You are here
Himpunan Mahasiswa Fisika (Hima Fisika) FMIPA UNY Menyelenggarakan Acara Forum Silaturahmi (Fosil) 2024
Acara Forum Silaturahmi (Fosil) 2024 diselenggarakan oleh Himpunan Mahasiswa Fisika Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam Universitas Negeri Yogyakarta (Hima Fisika FMIPA UNY) pada Kamis (24/10/2024) pukul 12.30-14.55 WIB. Fosil 2024 dilaksanakan secara luring. Kegiatan Fosil 2024 dihadiri oleh 8 dosen fisika yakni Prof. Dr. Heru Kuswanto, M.Si., Dr. Yusman Wiyatmo, M.Si., Dr. Supardi, M.Si, Dr. Eng. Rida Siti Nur'aini Mahmudah, M.Si., Dyah Kurniawati Agustika, M.Sc. Ph.D., Dr. Mona Sari, S.Pd., M.Sc., Riza Ariyani Nur Khasanah, S.Pd., M.Sc., Ph.D., dan Dr. Febrina Siska Widyaningtyas, S.Pd., M.Pd., serta 62 mahasiswa. Kegiatan ini mengambil tema “Dialog Terbuka: Membangun Sinergi untuk Kemajuan Bersama”, dengan tujuan untuk meningkatkan sinergitas antar civitas akademik di Departemen Pendidikan Fisika FMIPA UNY.
Acara diawali dengan pembukaan oleh dua MC yaitu Alfatz Nurhanifsyah dan Siti Salma Salsabila Putri Zahara kemudian dilanjutkan dengan sambutan dari Ketua Hima Fisika FMIPA UNY 2024, yaitu Arif Rahman Hakim. Kemudian sambutan dilanjutkan oleh Prof. Dr. Heru Kuswanto, M.Si selaku Ketua Departemen Pendidikan Fisika FMIPA UNY. Pada sambutannya, Ketua Hima Fisika FMIPA UNY menyampaikan bahwa acara ini diselenggarakan sebagai ajang diskusi dan jembatan antara mahasiswa dengan Departemen Pendidikan Fisika FMIPA UNY. Ketua Depdik Fisika FMIPA UNY juga menyampaikan bahwa beliau sangat mendukung terselenggaranya Fosil ini.
Acara dilanjutkan dengan diskusi topik-topik mengenai perkuliahan yang dipandu oleh Faizun A'raffatah Mafazan, selaku moderator. Topik-topik yang dibahas dalam acara ini diambil dari aspirasi yang masuk melalui angket yang sebelumnya telah dibagikan kepada mahasiswa, serta hasil wawancara pada dosen, laboran, dan sub bagian akademik. Terdapat tiga topik yang diangkat dalam diskusi ini, yaitu perkuliahan, fasilitas pendidikan, kurikulum, dan keluhan lainnya. Dalam topik pertama dibahas masalah mengenai kejelasan konversi MBKM dan permasalahan MBKM, kejelasan mengenai ketentuan nilai PEM, dan kejelasan mengenai KKN, PK, dan magang. Topik kedua membahas mengenai penyediaan kursi dan tindak lanjut mengenai kursi yang rusak, perbanyak tempat pengisian air, pembangunan gazebo atau tempat belajar di FMIPA, kualitas wifi eduroam di FMIPA, peningkatan fasilitas di kamar mandi, dan tindak lanjut terkait website siakad yang sering error. Kemudian untuk topik terakhir membahas mengenai isu semester antara, dosen kurang efektif dalam penyampaian materi pembelajaran, dan tanggapan dari pihak departemen mengenai dosen yang mengganti jadwal kuliah mendadak.
Sebagai perguruan tinggi berbadan hukum (PTNBH), UNY sudah semestinya bisa memberikan lingkungan belajar yang nyaman bagi mahasiswa. Dengan adanya fosil, diharapkan dosen dan staf di departemen Fisika bisa menciptakan lingkungan belajar yang nyaman dan kualitas pembelajaran dan administrasi yang baik. Harapannya, dengan kurikulum pendidikan yang jelas serta fasilitas pendidikan dan pelayanan akademik yang semakin baik, prestasi akademik mahasiswa akan meningkat. Dengan demikian, kualitas akademik lulusan prodi sarjana Fisika dan Pendidikan Fisika semakin baik, sehingga lulusan prodi sarjana Fisika dan Pendidikan Fisika dapat bersaing di dunia kerja.
Setelah sesi diskusi selesai, acara ditutup dengan dokumentasi atau foto bersama antara dosen dan mahasiswa. Setelah terlaksananya acara ini, diharapkan dapat mempererat tali silaturahmi dan meningkatkan komunikasi antar civitas akademik di lingkungan Departemen Pendidikan Fisika FMIPA UNY.
LEMBAGA DAN UNIT
- Pusat Layanan Terpadu
- Pusat Layanan Bahasa
- Pusat Layanan Perpustakaan
- Pusat Layanan Penerbitan
- Pusat Layanan Internasional dan Kemitraan
- Pusat Layanan Kesehatan Terpadu
- Pusat Layanan Teknologi Informasi dan Komunikasi
- Pusat Layanan Bimbingan dan Konseling
- Lembaga Penelitian dan Pengabdian Kepada Masyarakat
- Lembaga Pengembangan dan Penjaminan Mutu Pendidikan
FMIPA Universitas Negeri Yogyakarta
Kampus Karangmalang Yogyakarta 55281
Telepon dan fax (0274) 550847
Email: fisika@uny.ac.id
Copyright © 2025,